Minggu, 17 Februari 2013

Menanam cabe di pot, dan polibag

Menanam cabe di pot, dan polibag 


assalamualaikum sahabat2 blogger...^_^...

kali ini saya membahas mengenai pertanian , tentang cara ( ways ) menanam cabe di pot maupun polibag seperti yang kita lihat sekarang ini tingkat luas lahan pertanian semakin minimalis , but...@_@  itu bukan menjadi alasan bagi sahabat blogger pencinta tanaman dan berkebun,,, so Dengan memanfaatkan area seadanya, kegiatan berkebun justru bisa menjadi lebih berkualitas dan menyenangkan. Menanam cabe dalam pot misalnya, selain pengendaliannya lebih mudah dikontrol juga bisa sebagai tanaman hias bagi sahabat blogger pencinta tanaman,,, ya sudah deh langsung saja kebagian pembahasannya...^_^

1.  faktor lingkungan 
     faktor lingkungan menjadi salah satu keberhasilan dalam pelaksaan penanaman karena  kegiatan biokimia pada tanaman banyak terdapat di dalam ..
berikut penjelasan selanjutnya mengenai syarat - syarat tumbuh :

A. Syarat-syarat tumbuh
Untuk dapat tumbuh dengan baik dan mendapatkan hasil yang maksimal sesuai dengan potensi produksinya, tanaman cabe memerlukan kondisi lingkungan yang sesuai. Banyak faktor lingkungan yang menentukan pertumbuhan cabe. Tetapi secara umum, terdapat empat faktor lingkungan utama yang sangat menentukan , yaitu suhu, cahaya, tanah, dan air.

a. Suhu
Suhu merupakan faktor penting dalam proses kehidupan tanaman. Hal ini karena semua proses biokimia tanaman sangat dipengaruhi oleh suhu. Supaya tanaman cabe dapat tumbuh dengan baik, suhu ideal untuk pertumbuhannya harus dipenuhi. Tanaman cabe secara umum dikenal sebagai tanaman sayuran yang dapat tumbuh dalam rentang suhu yang cukup luas, yakni pada kisaran 15-32 derajat Celcius. Berdasarkan hasil penelitian, suhu optimum tanaman cabe berkisar antara 24-30 derajat Celcius.